Bagi Mas Suryat, kegiatan makan siang bersama dengan para staf menjadi sarana yang efektif untuk mengakrabkan dan mengenal lebih dekat. Setidaknya sebulan sekali ia mengajak para stafnya makan bersama di sebuah rumah makan yang tempatnya mudah dijangkau sehingga tak banyak menyita waktu untuk pergi ke sana.
Siang tadi, mereka makan dengan menu serba bebek.
Masing-masing memesan sesuai selera: goreng, bakar atau rica-rica. Aneka sambal tinggal pilih saja. Sejak berangkat dari kantor tadi, Mas Suryat memerhatikan salah satu stafnya yang kelihatan tidak bersemangat, cenderung bersikap murung. Bahkan ketika mereka memilih menu, staf tersebut tidak bergairah, hanya ikut-ikutan saja. read more