Adzan, obat awet muda

Lelaki paruh baya di depan saya tersenyum lebar. Wajahnya sumringah. Ciri gigi pra-molar kanannya yang sudah tanggal masih saya ingat. Hampir setahun saya tidak bertemu dengannya. Jabat erat tangan kami sangat mantap. Mas Tris, begitu saya memanggilnya.

Setahun yang lalu, saat ia berkunjung ke kantor saya ia seperti membawa beban yang sangat berat. Beban pikiran, beban batin dan mungkin beban beneran yang ia angkat. Maklum, ia seorang factory manager, yang tugasnya pasti sangat berat dalam operasional perusahaan di mana ia bekerja. read more

Ketika setan terbelenggu

“Pak Ustadz, tanya dong. Katanya pas bulan ramadhan gini para setan tangan dan kakinya dirantai, kok masih ada aja orang yang tergoda oleh bujuk rayu setan, sih?”

“Tergoda setan bagaimana?”

“Mestinya, di bulan suci ini kan nggak ada orang yang berbuat jahat, seperti mencuri, berbohong, iri-dengki, prasangka buruk, meninggalkan shalat, dan perbuatan buruk lainnya. Bukankah perbuatan buruk itu karena bisikan setan?”

“Artinya, nak?” read more

Bertoleransi ketika shalat berjamaah

Dalam hidup berbangsa dan bernegara diperlukan sikap toleransi antar individu. Toleransi berarti menghormati hak orang lain dan bersikap tenggang rasa agar orang lain tidak merasa terganggu oleh tindakan atawa ucapan kita.

Lalu, bagaimana bertoleransi ketika shalat berjamaah? Berdasarkan pengalaman shalat berjamaah ada beberapa perkara yang saya lihat, amati dan rasakan bagaimana pentingnya kita bertoleransi dengan jamaah lain ketika shalat bersama. Apa saja itu? read more