Baitullah

“No, kopi buat tamu Bapake sudah kamu kasihkan?” tanya Lastri kepada Gino.

“Sampun, sudah mBak. Tamunya ada tiga kan?” jawab Gino sekaligus melakukan konfirmasi.

“Iyo. Sik, No jangan pergi dulu. Tolong ini difotokopi dua lembar ya?” perintah Lastri kepada OB kesayangannya itu.

Gino menerima berkas dan segera ke mesin fotokopi. Cekatan, tidak sampai membutuhkan waktu lima menit.

“mBak, jadi lebaran haji nanti kantor kita mau menyumbang  tiga sapi, ya?” kata Gino sambil memberikan berkas fotokopi kepada Lastri. Jidat Lastri berkerut, “Kamu kok tahu?” tanyanya. read more

Dering di Tengah Shalat

Dalam suatu forum pengajian, setelah menyampaikan materi tentang shalat Ustadz Asnoor ditanya oleh salah satu santrinya.

“Saya mau bertanya Ustadz. Sering kita alami kejadian saat shalat jumat terdengar bunyi HP dari salah seorang jamaah. Hal ini sangat mengganggu konsentrasi shalat jamaah lainnya. Padahal sebelum khutbah dimulai, sudah diumumkan agar mematikan HP. Yang saya tanyakan, apakah diperbolehkan mematikan HP saat kita shalat? Mohon penjelasan Ustadz.”

Hening sejenak. Ustadz pun menjawab pertanyaan itu.

“Bayangkan saat ini kamu sedang menghadap Presiden. Oh, terlalu tinggi, Bupati saja. Kamu diterima di ruang tamunya. Ketika kamu sedang menyampaikan maksud kehadiranmu di hadapan Bupati, tiba-tiba HP-mu berbunyi. Apa yang akan kamu lakukan? Membiarkan saja, mengangkat atau mematikan? Kamu pasti akan buru-buru mematikan HP itu dan meminta maaf kepada Bupati, karena gangguan dering HP.” read more

Heaven-Train Tickets

Kereta Heaven-Express sebentar lagi berangkat. Tiket yang berlaku berwarna hijau daun, dengan tulisan sebagai berikut :

Banyak memberi sedekah

Tangan di atas jauh lebih baik dari pada tangan yang di bawah. Banyaklah memberi sedekah kepada orang lain yang membutuhkan uluran tanganmu.

Selalu bersyukur

Kenapa Gusti Allah memberimu dua telinga, dua mata, dan cukup satu mulut saja? Kamu harus banyak mendengar nasihat orang lain, lebih sering melihat tanda-tanda kekuasaan dan kebesaran Gusti Allah agar selalu bersyukur kepada-Nya, sementara itu kamu harus pandai menahan mulutmu yang cuma satu-satunya itu untuk tidak mencaci atau menggunjing orang lain. read more