Semua tentang Cinta

Cinta adalah suatu hal yang paling kompleks dan penting dari seluruh emosi manusia, bahkan saking peliknya urusan cinta ini tak seorang bijak pun bisa mengetahui semua yang dikandungnya. Cinta bisa memberontak terhadap semua definisi yang mapan, tetapi dalam kebesaran dan kekuatan imajinatifnya atas kehidupan manusia, cinta bisa bersifat mencipta sekaligus merusak, sangat indah dan juga mengerikan.

Cinta itu lebih dari sekedar rasa sayang, meskipun kata cinta dan sayang makin sering digunakan untuk menyebut kedua perasaan itu. Cinta punya banyak misteri dan banyak wajah. Cinta kepada Tuhan akan sangat berbeda rasanya antara cinta orang tua kepada anak-anaknya, cinta kakak kepada adiknya, cinta seorang suami kepada istri, atau cinta di antara dua orang yang sedang kasmaran. Sepanjang sejarah, demi sebuah cinta, orang rela menomorduakan kepentingan pribadinya, bahkan rela mengorbankan nyawanya.

Kata cinta, begitu fleksibel disandingkan dengan kata yang lain, dan itu menyebabkan arti yang multi tafsir. Di sini ada beberapa contoh cinta yang hubungannya dengan cinta di antara dua manusia.

Cinta pertama: perasaan suka terhadap lawan jenisnya, dialami untuk yang pertama kalinya. Cinta ini akan teringat terus meskipun orang tersebut telah berganti pasangan.

Cinta buta: rasa cinta yang sangat mendalam, logika sama sekali tidak dilibatkan dalam urusan perasaan cinta. Di dalam hatinya yang ada hanya rasa tidak peduli dengan urusan orang lain.

Cinta murni: perasaan cinta tanpa embel-embel “karena”, misalnya karena harta atau kecantikan/ketampanan. Istilah lain yang bisa digunakan adalah cinta yang tulus.

Cinta suci: lebih tulus daripada cinta murni, di sini tidak melibatkan birahi.

Cinta sejati: stempel sejati akan disematkan pada cintanya kalau cinta itu sudah teruji dalam waktu yang relatif lama. Sebesar apapun badai/prahara yang akan merusak hubungan asmara, cinta sejati akan tetap kokoh tak tergoyahkan.

Cinta palsu: perasaan cinta hanya di permukaan hati, berkadar sepuhan, bukan murni/asli. Ketika diuji kesetiaan cinta ini akan segera lepas tak berbekas.

Cinta monyet: perasaan cinta yang timbul dari manusia yang belum akil baliq, cintanya anak ingusan. Tidak bertemu sehari saja rasanya ingin bunuh diri. Malu-malu kalau bertemu.

Cinta sehidup semati: ini perlu bukti, bukan sekedar ucapan. Selama pasangan tersebut masih hidup mereka saling mencintai. Salah satu mati, yang hidup tidak akan pindah ke lain hati.

Cinta dunia akherat: ungkapan ini sekedar bualan saja, di dunia bisa bersama tapi di akherat nanti belum tentu nekjika satu masuk surga sedangkan satunya masuk neraka, masing-masing akan sibuk dengan urusannya.

Cinta putih: cinta yang bersih tidak ternoda. Cemburu buta akan merusak warna putihnya.

Cinta kedua: cinta yang tumbuh untuk kedua kalinya, tetapi akan berbahaya jika masih mempunyai cinta pertama yang masih bersemayam di hatinya, cinta kedua pada pandangan pertama.

Cinta segitiga: bayangkan sebuah segitiga sama sisi atawa sama kaki atawa yang bersisi tidak sama, dengan sudut ABC, ACB dan CAB. Ini hitungan geometri sederhana, semua sudutnya berjumlah 180o, tapi kalau urusan cinta bisa sangat rumit. Cinta segitiga, sudutnya banyak! Bahkan orang yang mengalami cinta ini sering tersudut.

Cinta abadi: berbahagialah bagi orang yang mampu mendapatkan keabadian cinta, karena akan menikmati cintanya di surga sana.

Cinta tak berbalas: larutan kimia cinta seseorang yang tidak dapat bereaksi dengan kimia cinta orang lain untuk membentuk ikatan kasih sayang. Bertepuk sebelah tangan.

Cinta yang hilang: perasaan cinta yang makin lama makin layu dan akhirnya mati akibat tidak adanya pupuk kasih sayang sebagai penyubur tanaman cinta.

Bahasa cinta: bahasa yang sifatnya sangat pribadi dan tak terucapkan. Tatapan mata berlama-lama, sebuah sentuhan, genggaman tangan sebagai balasan dapat berbicara lebih langsung dan menggairahkan ketimbang kata-kata.

Tatapan cinta: mata menyatakan cinta secara sadar dan tidak sadar. Dua orang yang saling mencinta seolah hilang kesadaran ketika saling bersitatap, tak menyadari banyak mata memperhatikannya.

Syair cinta: sungguh aneh, orang yang sedang saling mencinta tiba-tiba menjadi seorang penyair sangat lihai mengungkapkan perasaannya dengan syair-syair yang indah.

Lagu cinta: seseorang yang sedang kasmaran akan selalu mendendangkan lagu cinta yang indah yang mewakili perasaannya.

Bunga cinta: cinta yang bersemi akan tumbuh subur dan bermekaran bunga-bunga cinta.

Petualang cinta: orang yang menganggap kalau cinta itu sebuah permainan yang menyenangkan, maka dia akan dengan mudah memutuskan dan mencari cinta yang lain.

Jatuh cinta: perasaan suka terhadap lawan jenisnya bisa dari berbagai macam sebab, bahkan jatuh cinta ini bisa terlambat datangnya.

Putus cinta: ikatan kasih sayang yang terputus oleh berbagai macam alasan, bahkan alasan yang tidak masuk akal sekalipun bisa menjadi sebab putusnya cinta. Sakit, pedih, perih, dunia serasa mau kiamat.

Gelombang cinta: perasaan cinta bergulung-gulung seperti ombak di lautan yang memerlukan pengendalian diri supaya tidak jadi cinta buta atau bila terkena batu karang gelombang cinta terpecah ke mana-mana dan pindah ke banyak hati, ini berpotensi menjadi petualangan cinta. Gelombang cinta bisa juga dikatakan gelora cinta.

Cincin cinta: cincin adalah bentuk tanda mata cinta yang paling kuno. Kalau sudah saling cinta mengapa tidak diikat dalam cincin cinta pertunangan saja?

Salam cinta.