Kisah cinta Adipati Anom dan Rara Oyi #1

Adipati Anom adalah putra mahkota Prabu Amangkurat, raja Mataram. Pada suatu hari ia dipanggil oleh ayahnya itu dan ditanya apakah sudah mempunyai calon istri yang kelak menjadi permaisuri jika ia menjadi raja Mataram. Adipati Anom menggelengkan kepala pelan, melengkapi jawaban yang disampaikan kepada ayahnya kalau ia belum mempunyai calon permaisuri.

“Ya, sudah. Pergilah kamu ke Cirebon!”

Prabu Amangkurat menitahkan putranya itu untuk menghadap Adipati Cirebon yang diketahui mempunyai anak gadis yang jelita. Esoknya, Adipati Anom berangkat ke Kadipaten Cirebon.

Sampai di Kadipaten Cirebon, ia menyampaikan hajatnya kepada Adipati Cirebon kemudian ia diperkenalkan dengan putri Adipati. Memang cantik sih, tapi sikap angkuh gadis itu yang membuat Adipati Anom tidak berkenan.

Ia pun segera pamit pulang ke Mataram. Di tengah jalan ia tidak langsung pulang tetapi mampir dulu ke rumah Wirareja, salah satu pamannya. Pada saat ia berbincang dengan Wirareja di ruang tamu, datang seorang gadis cantik berkulit kuning langsat menyajikan minuman.

Ah, adegan pertemuan manusia lawan jenis seperti ini berulang kembali: jatuh hati pada pandangan pertama.

“Gadis cantik ini siapa paman?”

“Namanya Rara Oyi, sudah ikut paman sejak kecil dulu.”

Adipati Anom terbakar asmaranya. Wirareja ia tinggalkan begitu saja untuk menyusul langkah Rara Oyi yang berjalan menuju dapur.

Wirareja melongo menyaksikan adegan tersebut.

Cintanya tidak bertepuk sebelah tangan. Rara Oyi juga jatuh hati padanya. Adipati Anom yang berencana mampir sebentar di rumah Wirareja, ia ubah rencana tersebut. Ia ingin menginap di rumah pamannya itu, sebab ia merasa sudah menemukan tambatan hati.

Wirareja puyeng kepalanya. Pertemuan Adipati Anom dengan Rara Oyi di luar prasangkanya. Ia menjadi teringat peristiwa belasan tahun lalu.

Saat itu ia kedatangan tamu dua orang utusan Prabu Amangkurat. Dua utusan itu membawa seorang gadis kecil, dengan titah dari raja Mataram supaya Wirareja memelihara gadis kecil itu, yang tak lain Rara Oyi. Ia harus mendidik Rara Oyi dengan tata cara keraton sebab Rara Oyi dipersiapkan menjadi selir kinasih Prabu Amangkurat. Tugas yang diemban Wirareja sifatnya sangat rahasia.

Apa yang mesti ia katakan kepada Adipati Anom?