Gitu Aja Kok Repot, In Memoriam Gus Dur 1940 – 2009

Spesial Program Metro TV bertema “Gitu Aja Kok Repot, In Memoriam Gus Dur 1940 – 2009” yang disiarkan semalam, menyajikan kisah hidup Abdurrahman Wahid alias Gus Dur. Acara tersebut dipandu oleh Virgie Baker, Iwel dan Vivi Aleyda Yahya sungguh bagus, setidaknya membuat saya selama hampir dua jam tidak beranjak dari depan TV.

Iringan kelompok musik Sinten Remen pimpinan Djaduk Ferianto membuat acara yang menampilkan keluarga dan orang-orang yang pernah terlibat dengan Gus Dur itu semakin semarak saja.

Tiga putri Gus Dur menceritakan kenangan bersama ayah mereka. Tokoh-tokoh lain yang hadir seperti Gus Mus, Jaya Suprana, Machfud MD, Romo Mudji Sutrisno, Arswendo, Wimar Witoelar, dan lain-lain yang juga menceritakan kenangan bersama Gus Dur. Tak henti-hentinya saya tertawa ketika mereka menceritakan humor dan kelucuan khas Gus Dur. read more

Kebo Curhat, Tapi Nggak Colongan

Namaku Kebo, tempat tinggalku di tanah Jawa termasuk genus Bubalus, species B. bubalis. Orang melayu menyebutku kerbau. Tenaga kuatku sangat dibutuhkan oleh para petani untuk membajak sawahnya. Aku tidak tahu persis, kenapa sebagian orang kalau menyebut orang yang bodoh membawa-bawa namaku, seperti bodho longa-longo kaya kebo (bodoh banget seperti kerbau). Adakah ahli zoology yang pernah melakukan penelitian tentang kebodohan kaumku?

Selain bodoh, ada juga yang mengatakan kebo itu pemalas. Bagaimana bisa? Ada yang bisa menjawab? read more